Hi There! ♥

Have you ever thought to be young entrepreneur but has not accomplish that yet? We are here to inspire and motivate you to build your own business from now! :)

Today's Inspiration, The Phankovas from Oudre Clothing

Tidak sedikit perempuan dengan usia muda di Indonesia yang memiliki jiwa wirausaha. Produk-produk usaha ini biasanya tidak jauh dari kebutuhan-kebutuhan perempuan pada umumnya. Seperti kosmetik dan pakaian.

Hai readers!! Kali ini Inspiring Youth kembali membahas salah satu anak muda yang menjalankan usaha clothing line, yang sebelumnya sudah ada Jesse Karisa dari Mine Clothing dan Renny dari Rei.ne. Nahh! Sekarang ada pemilik Oudre yang terdiri dari 3 perempuan muda, mereka ini masih kakak beradik lho guys!

Clothing line ini berdiri sejak 3 tahun lalu dan terdiri dari Zenith, Claudia, dan Chanssa sebagai pemiliknya. Mereka menceritakan sedikit bagaimana awal mendirikan usaha ini.
“Awalnya hobby doang, aku memang suka banget sama fashion. Terus pas kuliah aku mikir kenapa aku gak sekalian bikin clothing line aja? Pada saat itu belum banyak yang punya clothing line, jadi aku ajak kakak dan adik aku kita bertiga untuk mulai bikin usaha.”

Nama Oudre sendiri ternyata singkatan dari Our Dream. Memulai dengan sebuah visi untuk berbagi mimpi dan cinta untuk fashion. Zenith, Claudia, dan Chanssa berharap dapat mencapai mimpinya melalui Oudre.


Di zaman sekarang banyak sekali usaha clothing line yang semakin tumbuh berkembang. Namun, berbeda pula kualitas yang mereka punya. Oudre sendiri fokus untuk membuat potongan-potongan jahitan dengan kualitas yang tidak hanya tahan lama dan serbaguna, tetapi juga gaya sehari-hari yang akan sesuai dengan zaman.
Yang paling essential adalah Oudre menjual basic items sehingga bisa dipakai tanpa cemas ketinggalan zaman.

Mengawali bisnis Oudre, ternyata Zenith, Claudia, Chanssa mengalami hambatan yaitu, belum banyaknya supplier yang mau bekerja sama, kemudian semenjak memilih produksi sendiri mencari kain yang bagus ternyata sulit.
“Belum lagi masalah konveksi. dulu sempet udah lulus kuliah sempet berhenti menjalankan Ourdre, karena kerja kantor jadi gak kepegang Oudrenya”

Bermodalkan 1 juta perorang, dalam setiap mengikuti event setidaknya lebih 100 baju telah dijual oleh Oudre. Oudre sendiri memilih memasarkan produknya melalui instagram dan website. Tetapi mereka selalu mengikuti berbagai bazaar untuk menunjukan kepada orang-orang bahwa barang asli Oudre memiliki kualitas yang bagus.

Itu dia cerita Zenith, Claudia, Chanssa yang kita temui saat bazaar di salah satu mall di daerah Jakarta Barat.

“Sebenernya sebuah usaha itu bagaimana kamu bisa liat peluang, dimana peluang itu bisa kamu manfaatkan sebaik mungkin. Karena memang peluang itu bisa diliat semua orang tapi tidak semua orang mau melakukan. Ada orang yang hanya bicara saja tapi tidak pernah menjalankannya, yang paling bagus adalah kamu mikir dan kamu juga jalanin omongan kamu baru bisa terwujud.”

Young Entrepreneur, Endless Possibilities



More about Oudre Clothing:

Zenith, Claudia, Chanssa
23 years old
Instagram: @oudre_id @claudiaphankova @zenithphankova @chanssaphankova


0 comments: